Home

31 January 2011

Konversi Angka menjadi Huruf dengan Rumus Excel


Kali ini saya mau share tentang cara mengubah angka menjadi huruf menggunakan Microsoft excel 2007, biasanya digunakan untuk keperluan Guru atau administrasi sekolah. Misalnya membuat SKHUN (Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional) dengan menggunakan mail merge dimana tabel excel yang berisi nilai ujian sebagai data sumbernya (recepients). dalam surat keterangan tersebut terdapat penulisan nilai ujian dalam bentuk angka dan dalam bentuk huruf, seperti nilai 7,86 diberikan keterangan di sampingnya "tujuh koma delapan puluh enam".Bayangkan Jika jumlah siswa sangat banyak, tentu capek menulis secara manual,  memerlukan banyak waktu untuk menulis satu persatu nilai tersebut ke bentuk huruf. Dengan menggunakan excel dapat membantu pekerjaan kita menjadi lebih cepat.

15 January 2011

Demi Cinta


Apakah kamu tau belalang sembah? belalang sembah adalah hewan yang mempunyai kebiasaan yang mengerikan?
Belalang Sembah termasuk serangga dalam ordo Mantodea. Dalam bahasa Inggris disebut Praying Mantis, Kata mantis berasal dari kata Mantes (bahasa Yunani) yang berarti “peramal nasib”. hewan ini  mempunyai kebiasaan mengatupkan kedua kaki depannya seperti sedang menyembah belalang ini juga dikenal dengan nama belalang sentadu. Belalang Sembah selain disebut sebagai belalang sentadu juga disebut sebagai congcorang (Sunda atau Betawi), walang kadung atau walang kekek (Jawa) dan mentadak (Melayu).

13 January 2011

Tidak Percaya Diri, Lakukan Perubahan Sekarang!

Masalah yang sering timbul dalam interaksi antar manusia adalah perasaan tidak percaya diri, merasa malu dalam bergaul dan merasa kurang serta emosi negatif lainnya. Biasanya hal ini disebabkan oleh masa kecil yang tidak dipeluk dengan kebahagiaan, atau karena intensitas merasa tersudut dalam keluarga cukup besar. atau masa kecil yang datar, nyaris tanpa suasana mnenyenangkan dan atau tanpa humor jika sudah berada dalam rumah. akibatnya kita menjadi sosok yang sangat pendiam, menutup diri, menyendiri dalam hayalan. Waktu kecil saya juga pernah mengalami perasaan merasa kurang diperhatikan ,di titipkan ke pengasuh dari bangun tidur hingga hampir sore hari, dan selanjutnya saya rasakan berlalu begitu saja hingga malam hari, karena kedua orang tua bekerja.

12 January 2011

Mellow is the Past!


Yep, mellow! jika di ingat-ingat lagi dulu saya mudah sekali terbawa perasaan  pada sebuah relationship dengan pasangan.  masa laki-laki suka melo! yang benar saja! liat saja beberapa postingan blog terdahulu tulisan ini misalnya dan ini agak lebih parah. hehhe Sangat jelas saya dulu seperti pria yang tak berdaya, asiiik gila hhaaa... kalo saya ingat ingat lagi hal seperti saat dulu, malunya minta ampun menulis hal-hal menyedihkan. benar-benar jalan di tempat. kadang juga pas saya baca lagi dua postingan tersebut saya Rolling On The Floor Laughing *sedikit lebay* :) kata kata populer dalam dunia romansa 4 tahun terakhir ini "tenang sobat, kami dulu juga pernah mengalaminya" sungguh menampar dengan keras.

09 January 2011

I'm Come Back.. :p

Wah wah benar-benar lama sekali ini saya gak pernah buka blog ini. banyak kemajuan di blogspot ya, template dan rancangan-rancangan lainnya banyak yang baru. saya mengikuti dunia perblog-an tidak benar-benar mendalam, dan mempelajari dengan benar. hasilnya ya begini, blognya sederhana dan seadanya. ini pun kebuka pas liat blognya febiantika. jadi ingin utak atik blog lagi. oia, terima kasih feb udah munculin kotak judul hehehe... :) , ternyata saya orangnya tidak teliti hal sekecil itu tidak saya sadari. saya pikir tidak mungkin ada pengaturan yang bisa menghilangkan kolom judul krn udah default. dan saya sama sekali tidak mengecek ke pengaturan..
ngomong2 coba liat liat aja entri materi yang diterbitkan pada blog ini jeda penerbitannya ada satu tahun satu posting aja. tahun 2007 itu jadul sekali saya nulisnya tentang hp yang bisa GPRS yang dulu masih hangat-hangatnya kaya tai ayam mwahahaha.